WHAT'S NEW?
Memuat...
Jelang Penentuan Cawali KSB, Anung Indro Susanto Pilih Bersikap Tenang
Menjelang penentuan calon walikota (cawali) yang akan diusung Koalisi Solo Bersama (KSB), Anung Indro Susanto yang notabene juga merupakan pegawai negeri sipil (PNS) Pemerintah Kota (Pemkot) Solo itu memilih bersikap tenang. Dia akan tetap menjadi PNS bila tidak diusung KSB menjadi cawali dalam Pilkada Desember mendatang.
Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Pemberdayaan Perempuan Pemberdayaan Anak dan Keluarga Berencana itu mengaku bersikap tenang karena merasa sudah melalui proses penjaringan KSB dari awal.
"Saya berkomunikasi terus dengan pimpinan KSB. Pembicaraan saya dengan KSB tidak sekedar visi dan misi ke depan, namun sudah strategi pemenangan pilkada ke depan. Saya tidak tahu beban psikologis apa yang dimiliki para pimpinan KSB. Strategi politik sudah disampaikan secara detail termasuk konsekuensi biaya-biaya politik," ujar Anung seperti dilansir Solopos beberapa waktu lalu. (AR)
0 comments:
Post a Comment